Peningkatan Kesadaran Migrasi Aman dan Keharmonisan Keluarga PMI bagi CPMI, Keluarga PMI, dan Purna PMI melalui Sosialisasi BP3MI dan BKKBN di Desa Batu Kuta
Isi Artikel Utama
Abstrak
Fenomena migrasi tenaga kerja tidak hanya memberikan dampak terhadap perekonomian, namun juga dapat memunculkan tantangan seperti migrasi ilegal, perdagangan manusia, eksploitasi tenaga kerja, dan ketidakharmonisan keluarga pekerja migran. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap migrasi aman serta memperkuat keharmonisan keluarga Pekerja Migran Indonesia (PMI) melalui kegiatan sosialisasi oleh BP3MI dan BKKBN di Desa Batu Kuta, Kecamatan Narmada, Kabupaten Lombok Barat. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan kualitatif deskriptif melalui wawancara, studi pustaka, dan penyebaran kuesioner kepada calon PMI, keluarga PMI, dan purna PMI. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan pemahaman masyarakat mengenai prosedur migrasi resmi dan risiko migrasi ilegal. Sebelum sosialisasi, sebagian besar peserta belum mengetahui jalur keberangkatan legal dan cenderung menganggap jalur non-prosedural lebih mudah. Setelah kegiatan, peserta menunjukkan peningkatan kesadaran untuk berangkat secara resmi melalui BP3MI. Selain itu, sosialisasi BKKBN berhasil memperkuat pemahaman tentang komunikasi keluarga, kepercayaan pasangan, dan kesiapan emosional dalam menjaga keharmonisan rumah tangga PMI. Kolaborasi kedua lembaga ini terbukti efektif dalam membangun kesadaran migrasi aman sekaligus meningkatkan ketahanan keluarga PMI, serta dapat menjadi model edukasi berkelanjutan di wilayah pedesaan.
Rincian Artikel

Artikel ini berlisensiCreative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Referensi
Adola, S. G., & Wirtu, D. (2024). Effects of early marriage among women married before reaching 18 years old (qualitative study approach). Frontiers in Sociology, 9. https://doi.org/10.3389/fsoc.2024.1412133
Fidyawati, E., & Ardi, M. (2024). Disharmoni Keluarga Pekerja Migran Indonesia (PMI) Tulungagung Dalam Perspektif Teori Struktural Fungsional Emile Durkheim. Zenodo, 10(10), 1140–1155. https://doi.org/10.5281/zenodo.11652513
Haritha, Y. D., & Devi, U. (2021). Fathers Role Importance in Children’s Life. International Advanced Research Journal in Science, Engineering and Technology, 8(8). https://doi.org/10.17148/iarjset.2021.8830
Indonesia IOM. (2025). Migrasi Tenaga Kerja. IOM UN Migration Indonesia. https://indonesia.iom.int/id/migrasi-tenaga-kerja
International Organization for Migration (IOM). (2024). Migration Governance Indicators Profile 2024 – Republic of Indonesia. IOM. https://publications.iom.int/system/files/pdf/pub2024-058-el_mgi_indonesia.pdf?
Lemauk, T., & Puspitasari, M. (2023). Program Pemberdayaan untuk Membangun Ketahanan Keluarga Bagi PMI Pasca Pemulangan Ke Indonesia: Sebuah Tinjauan Singkat. Journal on Education, 05(04), 11632–11643.
Lokahita, P. D., Kawarizmi, I. G., Adriana, A. S., Wahyudin, Y. A., & Husni, V. (2024). Pelaksanaan Pengabdian Masyarakat Guna Peningkatan Kesejahteraan Pekerja Migran Indonesia Melalui Sosialisasi Migrasi Aman. Prosiding Semnaskom-Unram, 6(1). https://proceeding.unram.ac.id/index.php/semnaskom/article/view/3225
Makripuddin, L. (2025, Oktober). Sosialisasi Migrasi Penuh Arti, Keluarga Tetap di Hati: Menguatkan Harmoniasi Keluarga di Tengah Jarak [Komunikasi pribadi].
Manohita, P. E. J. (2025, Agustus). Migrasi Aman Untuk Pekerja Migran: Upaya Perlindungan PMI dan Hak-Hak PMI [Personal Communication].
Muda Mengabdi. (2025). Kuesioner Pemahaman Warga Desa Batu Kuta Terkait Pekerja Migran Indonesia [Kuesioner]. Universitas Mataram.
NTB Satu Data. (2025). NTB Penyumbang PMI Terbesar ke-4 Nasional. https://data.ntbprov.go.id/infographic/ntb-penyumbang-pmi-terbesar-ke-4-nasional
Nurma. (2025, Oktober). Wawancara Calon Pekerja Migran Indonesia di Desa Batu Kuta [Personal Communication].
Pemerintah Desa Batu Kuta. (2024). Profil Desa Batu Kuta.
Riska. (2025, Oktober). Wawancara Keluarga Pekerja Migran Indonesia di Desa Batu Kuta [Personal Communication].
Setyaningrum, M. (2025, Agustus). Migrasi Aman Untuk Pekerja Migran: Prosedur Legal, Proses Mobilisasi, dan Upaya Perlindungan PMI [Personal Communication].
Sohdi. (2025, Oktober). Wawancara Purna Pekerja Migran Indonesia di Desa Batu Kuta [Komunikasi pribadi].
Suryadi, Kasturi, & Yusmanto. (2022). Pekerja Migran Indonesia dan Potensi Masalah Keluarga yang Ditinggalkan (Family Left-Behind). Jurnal Empower: Jurnal Pengembangan Masyarakat Islam, 7(1), 126–141.
Tan, A. (2025, Februari 7). Pekerja Migran Bisa Sumbang 1 Persen Pertumbuhan Ekonomi. Kompas. https://money.kompas.com/read/2025/02/07/070000426/pekerja-migran-bisa-sumbang-1-persen-pertumbuhan-ekonomi
Wahyudin. (2025, Maret 6). Awal Tahun, Remitansi PMI NTB hanya Rp16 Miliar. Suara NTB. https://suarantb.com/2025/03/06/awal-tahun-remitansi-pmi-ntb-hanya-rp16-miliar/
Yang, M., Yang, S., Rosa, R. D. D., & Cui, L.-H. (2023). Development of family resilience models. Frontiers of Nursing, 10(1). https://doi.org/10.2478/fon-2023-0001