Bimbingan Cara Perhitungan Harga Pokok Produksi dan Harga Pokok Penjualan Bagi Pelaku Usaha di Destinasi Wisata Wae Bobok

Isi Artikel Utama

Ludgardis Deliman

Abstrak

Pengabdian Kepada Masyarakat meruapakn salah satu programa yang dilaksanakan oleh Program Studi Sarjana Terapan Akuntansi Perpajakan untuk menjalankan Tri Dharma Perguruan Tinggi. Pengabdian Kepada Masyarakat yang terdiri dari dosen dan mahasiswa Program Studi Sarajana Terapan Akuntasi Perpajakan Politeknik eLbajo Commodus memberikan materi dalam bidang keuangan bagi para pelaku usaha di Destinasi Wisata Wae Bobok. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dilakukan untuk membantu para pelaku usaha di Destinasi Wisata Wae Bobok dalam menentukan harga pokok produksi dan harga pokok penjualan yang tepat dan benar. Metode dalam kegiatan ini menggunakan metode studi kasus dan didampingi langsung oleh tim Pengabdian Kepada Masyarakat kepada pelaku usaha dalam menghitung harga pokok produksi dan harga pokok penjualan. Pentingnya kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dilakukan dikarenakan masih terdapat kekurangan masyarakat atau pelaku usaha dalam pengelolaan keuangan. Diharapkan setelah mengikut kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang dibawa oleh Program Studi Sarjana Terapan Akuntansi Perpajakan para pelaku usaha di Destinasi Wisata Wae Bobok dapat dipraktekkan dalam menjalankan usaha sebagai bahan pertimbangan penentuan harga jual.

Rincian Artikel

Cara Mengutip
Deliman, L. (2023). Bimbingan Cara Perhitungan Harga Pokok Produksi dan Harga Pokok Penjualan Bagi Pelaku Usaha di Destinasi Wisata Wae Bobok. Easta Journal of Innovative Community Services, 1(02), 72–79. https://doi.org/10.58812/ejincs.v1i02.80
Bagian
Articles

Referensi

Purnamawati, I. G. A., Yuniarta, G. A., & Diatmika, I. P. G. (2017). Pelatihan dan Pendampingan Penyusunan Harga Pokok Penjualan Berdasarkan Metode Akuntansi Pada Usaha Tenun. SEMINAR NASIONAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT, 2, 196–201.